Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Soal & Jawaban PTS/UTS Matematika Kelas 6 Semester 2 SD/MI Kurikulum 2013

Soal PTS/UTS MATEMATIKA Kelas 6 Semester 2 Beserta Kunci Jawaban TP 2020/2021

Soal & Jawaban PTS/UTS Matematika Kelas 6 Semester 2 SD/MI Kurikulum 2013 – Pada postingan sebelumnya admin sudah berbagi informasi tentang Soal & Jawaban PTS/UTS PJOK Kelas 1 Semester 2 SD/MI Kurikulum 2013, pada kesempatan yang baik ini admin kembali mengupdate informasi yang berkaitan dengan Soal Penilaian Tengah Semester atau Ulangan Tengah Semester (PTS/UTS) semester genap berdasarkan Mata Pelajaran MATEMATIKA Untuk Kelas 6 SD/MI, berikut informasi selengkapnya :
 
 
Dengan semakin dekatnya Penilaian tengah semester (PTS) yang akan sebentar lagi dilaksanakan tentunya Bapak/Ibu Guru sedang memerlukan Soal-soal PTS untuk dijadikan bahan ujian pada anak didiknya, terutama pada saat akan menyusun dan membuat soal tes ujian Penilaian Tengah Semester untuk Kelas 6 semester Genap, Soal PTS/UTS untuk Kelas 6 Semester 2 beserta kunci jawabannya akan admin bagikan pada akhir postingan,
 
Surat Edaran yang baru-baru ini di publikasikan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) bahwa soal PTS Kurikulum 2013 harus memenuhi ketentuan standar soal terbaru dan harus sudah terintegrasi dengan pembelajaran HOTS (Higher Order Thinking Skills). Oleh karena itu sengaja admin berbagi Soal PTS dalam rangka mempermudah semua rekan-rekan guru.
 
 
Oke langsung saja untuk lebih jelasnya silahkan simak contoh soal Penilaian Tengah Semester Genap yang admin tuliskan berikut ini dari nomor 1-20 sebagai contoh saja dan file lengkapnya silahkan unduh pada akhir postingan:
 
 
Berilah tanda silang (x) pada huruf A, B, C atau D pada jawaban yang paling benar !!

1. 2 liter bensin mampu menempuh jarak 40 km. Jika jarak yang ditempuh 120 km, maka bensin yang dibutuhkan adalah .... liter
  • a. 3
  • b. 4
  • c. 5
  • d. 6
 
2. Kelereng Budi : Anton : Deni = 2 : 3 : 5. Jika jumlah kelereng Budi dan Anton 70 butir, maka jumlah kelereng mereka adalah .... butir
  • a. 120
  • b. 130
  • c. 140
  • d. 160
 
3. Kelereng Upin 3/5 kelereng Ipin. Jika jumlah kelereng mereka 240 butir, maka kelereng masing-masing adalah ....
  • a. Kelereng Upin 100 butir, kelereng Ipin 140 butir
  • b. Kelereng Upin 140 butir, kelereng Ipin 100 butir
  • c. Kelereng Upin 90 butir, kelereng Ipin 150 butir
  • d. Kelereng Upin 150 butir, kelereng Ipin 90 butir
 
4. Perbandingan permen A : B = 2 : 3. Perbandingan kelereng B : C = 6 : 5. Jika jumlah permen mereka bertiga 60 butir, maka permen B sebanyak .... butir
  • a. 16
  • b. 20
  • c. 24
  • d. 28
 
5. Sebuah lapangan berbentuk persegi panjang dengan panjang 600 m dan lebar 400 meter digambar pada denah dengan skala 1 : 20.000. Panjang dan lebar lapangan tersebut pada denah adalah ....
  • a. panjang 3 cm, lebar 2 cm
  • b. panjang 50 cm, lebar 30 cm
  • c. panjang 3 cm, lebar 5 cm
  • d. panjang 30 cm, lebar 50 cm
 
6. Jarak kota A ke kota B pada peta 42 cm. Jika jarak sebenarnya 756 km, maka skala peta yang digunakan adalah ....
  • a. 1 : 18.000
  • b. 1 : 180.000
  • c. 1 : 1.800.000
  • d. 1 : 180.000.000
 
7. Diketahui uang Dona Rp 120.000,00 dan uang Hana Rp 40.000,00. Perbandingan uang Dona dengan uang Hana adalah ....
  • a. 1 : 2
  • b. 1 : 3
  • c. 2 : 3
  • d. 3 : 1
 
8. Jarak 45 km dapat ditempuh dengan waktu 50 menit, senilai dengan jarak 135 km ditempuh dalam waktu ....
  • a. 100 menit
  • b. 120 menit
  • c. 130 menit
  • d. 150 menit
 
9. Selisih umur Amir dan Sahid 15 tahun. Lalu jika perbandingan umur Amir dan Sahid 5 : 3, maka umur Jihan adalah  .... tahun.
  • a. 6
  • b. 8
  • c. 10
  • d. 20
 
10. Pada peta tercantum skala 1 : 3.500.000. Jika jarak kota A dan B pada peta 24 cm, maka jarak sebenarnya adalah .... km
  • a. 480
  • b. 560
  • c. 840
  • d. 860
 
11. Pecahan biasa dari 6,75 adalah ....
  • a. 675/10
  • b. 675/100
  • c. 675/1000
  • d. 6,75/100
 
12. Pecahan biasa dari  15 3/5 % adalah ....
  • a.  156/10
  • b. 156/100
  • c. 156/1000
  • d. 1560/1000
 
13. Ibu membeli jambu sebanyak 135 buah. Ternyata 2/5 jambu yang dibeli ibu busuk. Jumlah jambu yang busuk sebanyak .... buah
  • a. 18
  • b. 24
  • c. 34
  • d. 54
 
14. 2/3 bagian semangka beratnya 3,75 kg. Berat semangka yang masih utuh adalah ....
  • a. 4,75 kg
  • b. 5,125 kg
  • c. 5,5 kg
  • d. 5,625 kg
 
15. Jumlah siswa di suatu sekolah dasar 745 anak. Siswa perempuan ada 3/5 bagian. Banyaknya murid laki-laki ada .... anak.
  • a. 278
  • b. 298
  • c. 318
  • d. 328
 
16. Bentuk pecahan sederhana dari 28/42 adalah ....
  • a. 2/7
  • b. 3/7
  • c. 2/3
  • d. 4/7
 
17. Nilai 1/4 dari  60  adalah ....
  • a. 5
  • b. 10
  • c. 15
  • d. 20
 
18. Bentuk desimal dari pecahan 2 4/5 adalah ....
  • a. 2,25
  • b. 2,45
  • c. 2,5
  • d. 2,8
 
19. Harga 6 cokelat Rp 42.000,00. Harga 4 cokelat adalah ....
  • a. Rp 16.000,00
  • b. Rp 18.000,00
  • c. Rp 24.000,00
  • d. Rp 28.000,00
 
20.  32/48  = 28/n, nilai n = ....
  • a. 36
  • b. 42
  • c. 48
  • d. 54

 
Bagi Bapak dan Ibu Guru yang membutuhkan Soal dan Jawaban PTS/UTS MATEMATIKA Semester Genap Kelas 6, silahkan unduh File-nya melalui link dibawah ini :

Artikel Terkait :


Catatan : Apabila terdapat ketidaksesuaian pada soal-soal PTS/UTS diatas, silahkan sesuaikan dengan kebijakan sekolahnya masing-masing.

 
Demikian yang dapat admin sampaikan terkait informasi Soal & Jawaban PTS/UTS Matematika Kelas 6 Semester 2 SD/MI Kurikulum 2013, semoga bermanfaat . . .*)

Posting Komentar untuk "Soal & Jawaban PTS/UTS Matematika Kelas 6 Semester 2 SD/MI Kurikulum 2013"