Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Soal & Jawaban PTS/UTS Matematika Kelas 3 Semester 2 SD/MI Kurikulum 2013

Soal & Jawaban PTS/UTS Matematika Kelas 3 Semester 2 SD/MI Kurikulum 2013

Soal & Jawaban PTS/UTS Matematika Kelas 3 Semester 2 SD/MI Kurikulum 2013 – Pada postingan sebelumnya admin sudah berbagi informasi tentang Soal & Jawaban PTS/UTS Matematika Kelas 4 Semester 2 SD/MI Kurikulum 2013, pada kesempatan yang baik ini admin kembali mengupdate informasi yang berkaitan dengan Soal Penilaian Tengah Semester atau Ulangan Tengah Semester (PTS/UTS) semester genap berdasarkan Mata Pelajaran MATEMATIKA Untuk Kelas 3 SD/MI, berikut informasi selengkapnya :
 
 
Dengan semakin dekatnya Penilaian tengah semester (PTS) yang akan sebentar lagi dilaksanakan tentunya Bapak/Ibu Guru sedang memerlukan Soal-soal PTS untuk dijadikan bahan ujian pada anak didiknya, terutama pada saat akan menyusun dan membuat soal tes ujian Penilaian Tengah Semester untuk Kelas 3 semester Genap, Soal PTS/UTS untuk Kelas 3 Semester 2 beserta kunci jawabannya akan admin bagikan pada akhir postingan,
 
Surat Edaran yang baru-baru ini di publikasikan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) bahwa soal PTS Kurikulum 2013 harus memenuhi ketentuan standar soal terbaru dan harus sudah terintegrasi dengan pembelajaran HOTS (Higher Order Thinking Skills). Oleh karena itu sengaja admin berbagi Soal PTS dalam rangka mempermudah semua rekan-rekan guru.
 
 
Oke langsung saja untuk lebih jelasnya silahkan simak contoh soal Penilaian Tengah Semester Genap yang admin tuliskan berikut ini dari nomor 1-10 sebagai contoh saja dan file lengkapnya silahkan unduh pada akhir postingan:


Berilah tanda silang (x) pada huruf A, B, C atau D pada jawaban yang paling benar !!


1. Yuni mulai mengerjakan PR pukul 19.10, Ia selesai mengerjakan PR pukul 20.05. Yuni mengerjakan PR selama ....
  • a. 1 jam 55 menit
  • b. 1 jam 15 menit
  • c. 1 jam 5 menit
  • d. 55 menit
 
2. Sebelum berangkat sekolah Sandi sarapan terlebih dahulu. Ia sarapan pukul 05.45 dan selesai pukul 06.05. Sandi sarapan selama ....
  • a. 20 menit
  • b. 1 jam 20 menit
  • c. 1 jam 40 menit
  • d. 1 jam 50 menit
 
3. Budi berangkat ke rumah nenek pukul 09.15. Ia sampai dirumah nenek pukul 12.45. Lama perjalan Budi untuk sampai di rumah nenek adalah ....
  • a. 3 jam
  • b. 3 jam 15 menit
  • c. 3 jam 30 menit
  • d. 3 jam 40 menit
 
4. Ayah menyalakan mesin air pukul 04.00. Setelah air dalam penampungan penuh mesin air dimatikan.
Mesin air dimatikan pada pukul 05.15. Lama mesin air menyala adalah ....
  • a. 1 jam 15 menit
  • b. 1 jam 30 menit
  • c. 2 jam
  • d. 2 jam 15 menit
 
 
5. Siska tidur siang pukul 12.30, Ia bangun pukul 14.20. Siska tidur selama ....
  • a. 2 jam 50 menit
  • b. 2 jam 10 menit
  • c. 1 jam 50 menit
  • d. 1 jam 10 menit
 
6. Petani memanen jagung setelah 3 bulan ditanam. Jagung  tersebut ditanam pada awal Januari. Petani menanam jagung pada bulan ....
  • a. April
  • b. Mei
  • c. Maret
  • d. Juni
 
7. Petani pergi ke sawah pukul 06.30 dan pulang pukul 10.00. Petani berada di sawah selama selama ....
  • a. 3 jam 30 menit
  • b. 3 jam 40 menit
  • c. 4 jam 30 mneit
  • d. 4 jam 15 menit
 
8. Yunita akan bermain ke rumah Cicih. Ia berangkat dari rumah pukul 10.28. Ia bersepeda selama 15 menit. Yunita sampai di rumah Cicih pukul ....
  • a. 10.00
  • b. 10.13
  • c. 10.43
  • d. 11.13
 
9. Sebuah briket dapat digunakan untuk memasak selama 2 jam. Jika Uni memasak pukul 09.06, briket akan habis pada pukul ....
  • a. 21.06
  • b. 20.06
  • c. 19.06
  • d. 18.06
 
10. Made berlatih menari sejak pukul 13.30, Ia selesai berlatih pukul 14.55. Made berlatih menari selama ....
  • a. 1 jam 25 menit
  • b. 1 jam 35 menit
  • c. 2 jam 25 menit
  • d. 2 jam 35 menit
 
 
Bagi Bapak dan Ibu Guru yang membutuhkan Soal dan Jawaban PTS/UTS MATEMATIKA Semester Genap Kelas 3, silahkan unduh File-nya melalui link dibawah ini :
 
 

Catatan : Apabila terdapat ketidaksesuaian pada soal-soal PTS/UTS diatas, silahkan sesuaikan dengan kebijakan sekolahnya masing-masing.

 
Demikian yang dapat admin sampaikan terkait informasi Soal & Jawaban PTS/UTS Matematika Kelas 3 Semester 2 SD/MI Kurikulum 2013, semoga bermanfaat . . .*)

Posting Komentar untuk "Soal & Jawaban PTS/UTS Matematika Kelas 3 Semester 2 SD/MI Kurikulum 2013"