Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Download Daftar Hadir Peserta, Proktor, Pengawas dan Teknisi ANBK Tahun 2021

Download Daftar Hadir Peserta, Proktor, Pengawas dan Teknisi ANBK Tahun 2021

Download Daftar Hadir Peserta, Proktor, Pengawas dan Teknisi ANBK Tahun 2021 - Pada postingan sebelumnya admin sudah berbagi informasi tentang Jadwal Penilaian Tengah Semester (PTS) Ganjil SD Tahun Pelajaran 2021/2022, pada kesempatan yang berbahagia ini admin kembali mengupdate informasi terkait Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK), yakni Download Daftar Hadir Peserta, Proktor, Pengawas dan Teknisi ANBK Tahun 2021 jenjang SD, SMP, SMA dan SMK Tahun 2021/2022, berikut informasi selengkapnya :



SEKILAS TENTANG ASESMEN NASIONAL

Asesmen Nasional adalah program penilaian terhadap mutu setiap sekolah, madrasah, dan program kesetaraan pada jenjang dasar dan menengah. Mutu satuan pendidikan dinilai berdasarkan hasil belajar murid yang mendasar (literasi, numerasi, dan karakter) serta kualitas proses belajar-mengajar dan iklim satuan pendidikan yang mendukung pembelajaran. Informasi-informasi tersebut diperoleh dari tiga instrumen utama, yaitu Asesmen Kompetensi Minimum (AKM), Survei Karakter, dan Survei Lingkungan Belajar.

Asesmen Nasional perlu dilakukan untuk meningkatkan mutu pendidikan. Asesmen ini dirancang untuk menghasilkan informasi akurat untuk memperbaiki kualitas belajar-mengajar, yang pada gilirannya akan meningkatkan hasil belajar murid. 


Asesmen Nasional menghasilkan informasi untuk memantau :
  • a) perkembangan mutu dari waktu ke waktu, dan 
  • b) kesenjangan antar bagian di dalam sistem pendidikan (misalnya kesenjangan antarkelompok sosial ekonomi dalam satuan pendidikan, kesenjangan antara satuan Pendidikan negeri dan swasta di suatu wilayah, kesenjangan antardaerah, atau pun kesenjangan antarkelompok berdasarkan atribut tertentu). 

Asesmen Nasional bertujuan untuk menunjukkan apa yang seharusnya menjadi tujuan utama satuan pendidikan, yakni pengembangan kompetensi dan karakter murid. Asesmen Nasional juga memberi gambaran tentang karakteristik esensial sebuah satuan pendidikan yang efektif untuk mencapai tujuan utama tersebut. Hal ini diharapkan dapat mendorong satuan pendidikan dan Dinas Pendidikan untuk memfokuskan sumber daya pada perbaikan mutu pembelajaran.


Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) dilakukan untuk mengukur literasi membaca dan numerasi

LITERASI

Literasi membaca didefinisikan sebagai kemampuan untuk memahami, menggunakan, mengevaluasi, merefleksikan berbagai jenis teks tertulis untuk mengembangkan kapasitas individu sebagai warga Indonesia dan warga dunia dan untuk dapat berkontribusi secara produktif kepada masyarakat.

NUMERASI

Numerasi adalah kemampuan berpikir menggunakan konsep, prosedur, fakta, dan alat matematika untuk menyelesaikan masalah sehari-hari pada berbagai jenis konteks yang relevan untuk individu sebagai warga negara Indonesia dan dunia.


Dalam pelaksanaan asesmen nantinya yang akan menjadi peserta yaitu adalah peserta didik dan juga guru serta kepala sekolah. Untuk siswa maka nantinya pada saat asesmen soal yang akan di kerjakan yaitu soal bentuk literasi dan juga soal bentuk numerasi, sedangkan untuk guru dan kepala sekolah maka pada saat asesmen nantinya akan menjawab soal yang berhubungan dengan survey lingkungan belajar.


ADMINISTRASI ASESMEN NASIONAL BERBASIS KOMPUTER (ANBK)

Pada kesempatan yang baik ini admin akan membahas tentang salah satu file penting yang sangat dibutuhkan dalam pelaksanaan asesmen nasional nantinya yakni mengenai daftar hadir, demi kelancaran pelaksanaan asesmen nasional maka format daftar hadir akan sangat di butuhkan oleh setiap satuan pendidikan dalam pelaksanaan asesmen di tahun ini.


Berikut admin bagikan 4 contoh jenis format daftar hadir yang pada saat pelaksanaannya akan diperlukan, diantaranya adalah daftar hadir untuk peserta asesmen nasional, daftar hadir untuk tenaga proktor, daftar hadir untuk tenaga teknisi dan daftar hadir untuk tenaga pengawas. Adapun untuk file-nya rekan-rekan operator sekolah bisa mengunduhnya melalui link dibawah ini :

Catatan : Silahkan rekan-rekan operator sekolah sesuaikan file MS Word diatas dengan keadaan sekolahnya masing-masing, karena admin yakin di setiap satuan pendidikan memiliki perbedaan


Demikian admin sampaikan informasi terkait Download Daftar Hadir Peserta, Proktor, Pengawas dan Teknisi ANBK Tahun 2021, semoga bermanfaat . . .*)

Posting Komentar untuk "Download Daftar Hadir Peserta, Proktor, Pengawas dan Teknisi ANBK Tahun 2021"